oleh

Prodi Manajemen Fisip USN Kolaka Kembali Jalani Proses Akreditasi Asesmen Program Studi

-BERITA-1,121 views

FOKUSKATANEWS.COM.KOLAKA-Universitas SembilanBelas November (USN) Kolaka kembali jalani asesemen untuk proses akreditasi yang dilakukan pada Program Studi (Prodi) Manajemen, Fakultas Sosial dan Ilmu Politik (FISIP), Setelah asesmen program studi ekonomi pembangunan dilaksanakan beberapa waktu lalu.

Asesmen tersebut dilaksanakan guna mengejar akreditasi program studi di lingkup kampus merah marun itu. Dalam asesmen tersebut dinilai oleh dua asesor yakni Yunus Amar dari Universitas Hasanuddin Makassar, dan Dudi Rudianto dari Universitas Bakrie Jakarta.

Dekan FISIP USN Kolaka Nursamsir mengatakan tujuan asesmen lapangan, untuk mengejar akreditasi program studi manajemen,untuk memperoleh legalitas untuk keperluan mahasiswa yang akan di wisuda.

“Ini asesmen lapangan secara daring, untuk mengejar akreditasi program studi manajemen, tujuannya bagaimana kita memperoleh legalitas untuk keperluan mahasiswa kami yang akan diwisuda nanti,”kata Nursamsir, jumat (30/7/2021).

Lebih lanjut,kata Nursyamsir program studi manajemen di FISIP termasuk baru. Meskipun demikian ia berharap Prodi Manajemen bisa mendapatkan nilai Baik dari hasil asesmen tersebut.

“Ada beberapa indikator penilaian di antaranya jumlah alumni dan keterserapan alumni kita di dunia kerja itu yang kita tidak miliki karena prodi ini termasuk baru jadi kita tidak muluk-muluk tetapi kita berusaha paling tidak bisa mendapatkan penilaian Baik,” katanya.

Di tempat yang sama,Ketua Program Studi Manajemen USN Kolaka Niarastagini mengatakan setelah asesmen Program Studi Ekonomi Pembangunan beberapa waktu lalu, Fakultas Sosial dan Ilmu Politik Universitas Sembilanbelas November (USN) Kolaka kembali melaksanakan asesmen Program Studi Manajemen.

“Kami kembali melaksanakan asesmen Program Studi Manajemen,”kata Ketua Program Studi Manajemen Niarastagini saat ditemui oleh awak media di ruang rapat lantai dua Rektorat USN.

Lanjutnya kata dia untuk diketahui Program Studi Manajemen resmi masuk di Universitas Sembilanbelas November Kolaka pada tahun 2017. Saat ini prodi baru tersebut memiliki mahasiswa aktif sebanyak 359 mahasiswa, dan memiliki 10 tenaga pengajar (dosen).

“Alhamdulillah Program Studi
Manajemen menjadi salah satu jurusan favorit mahasiswa USN, dan jumlah mahasiswa kita selalu menunjukkan tren peningkatan yang signifikan, kami target tahun ini bisa bertambah 3 kelas atau 120 orang mahasiswa,” ungkap Ketua Program Studi Manajemen Niarastagini. (fkn).

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *