oleh

Dinas Kesehatan Kolaka Sidak Distributor Jelang Ramadhan

-BERITA-31 views

FOKUSKATANEWS.COM.KOLAKA-Dinas Kesehatan Kabupaten Kolaka melakukan sidak mendadak terhadap distributor, toko ritel, pasar dan swalayan menjelang bulan suci ramadhan, guna mencegah peredaran makanan dan minuman kedaluwarsa dan kemasan rusak yang ada di Kabupaten Kolaka, Sulawesi Tenggara.pada senin (20/3/2023).

Petugas dinas Kesehatan Kolaka mengecek satu persatu kemasan yang sudah kedaluwarsa yang di panjang oleh para pedangan.

Sekretaris Dinas Kesehatan Kolaka Asmaria Ibrahim mengatakan bahwa pengawasan pangan menjelang bulan suci ramadhan ini rutin di lakukan setiap tahun. Dimana dengan tujuan untuk melindungi masyarakat dari produk-produk yang tidak memenuhi syarat.

” Dalam pengawasan pangan ini rutin kami lakukan setiap tahunnya,seperti menjelang hari raya idul adha,idulfitri.natal dan tahun baru,”katanya

Ia menambahkan pengecekan pangan yang tidak memenuhi syarat, bisa jadi kerena faktor kedaluwarsa dan kemasan yang di nyatakan rusak.

“Kami turun langsung untuk mengecek pangan yang tidak memenuhi syarat,semua ini kerena faktor kedaluwarsa dan kemasan yang sudah rusak,”ucapnya

Tim dari Dinkes Kolaka melakukan pemeriksaan produk kedaluwarsa dan kemasan rusak. foto istimewa :

Asmaria menjelaskan,bahwa setelah melakukan pengawasan dan pembinaan secara sampling, pihaknya berhasil menemukan beberapa produk yang sudah kedaluwarsa dan kemasan rusak, namun masih di pajang oleh salah satu ritel modern yang ada di Kolaka. Bahkan produk tersebut sengaja di campur dengan produk masih layak untuk dikonsumsi.

” Kami lakukan sidak mendadak ini dengan cara sampling. Dan kami berhasil temukan beberapa produk yang sudah kedaluwarsa dan kemasannya sudah rusak,”jelas Asmaria Ibrahim

Lebih lanjut, kata dia, pihaknya langsung memberikan pembinaan kepada karyawan ritel, agar pangan yang kedaluwarsa dan kemasan yang rusak, harus di pisahkan dari produk yang di pajang.

“Kami langsung berikan pembinaan kepada karyawan toko, agar pangan yang kedaluwarsa dan kemasan yang sudah rusak, harus di pisahkan dari produk yang di pajang

Lebih lanjut, kata dia begitu pula dengan distributor dan roko yang menyalurkan produksi makanan dan minuman,agar senantiasa memberikan pembinaan dan pembelajaran kepada masyarakat tentang tatacara memilih produk yang baik dan layak di konsumsi.

“Kami harap kepada distributor dan roko-toko yang ada di Kolaka agar menyampaikan kepada masyarakat cara memilih produk-produk yang baik dan layak di konsumsi,”ujarnya

Asmaria berharap juga kepada masyarakat agar lebih teliti memilih produk makanan dan minuman yang akan di beli, mulai dengan memeriksa kemasan, memeriksa tanggal kedaluwarsa dan izin edar produk tersebut.

“Jadi saya harap kepada masyarakat lebih teliti memilih produk makanan dan minuman yang akan di beli, mulai dengan memeriksa kemasan, memeriksa tanggal kedaluwarsa dan izin edar produk tersebut.

Nantinya, kata dia saat menjelang Idulfitri kegiatan serupa akan di laksanakan di beberapa distributor, toko ritel, pasar dan swalayan.

Di ketahui dinas kesehatan Kolaka akan terus melakukan pembinaan dan pengawasan terhadap distributor dan toko penyalur produk makanan dan minuman. Namun jika masih ketahuan melakukan pelanggaran tidak menuntut kemungkinan akan diberikan sanksi berupa tindakan penarikan produk hingga sanksi hukum sesuai aturan yang berlaku.**(DRT).

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *