FOKUSKATANEWS.COM.BUTENG-Seorang pria bernama Lakamali 33 tahun Warga Desa Matara Kecamatan Mawasangka yang dikabarkan hilang di sekitar perairan teluk Pasarwajo, Kabupaten Buton, Sulawesi Tenggara (Sultra).
Kepala Basarnas Kendari, Aris Sofingi mengatakan, pihaknya mendapatkan laporan dari Sudirman anggota Polsek Mawasangka yang melaporkan telah terjadi kondisi membahayakan manusia terhadap satu orang yang hilang saat menjaring ikan di pesisir pantai desa Napa Kabupaten Buton Tengah,pada kamis 3 Februari 2022.
“Pada pukul 16.02 wita Comm Centre KPP Kendari menerima informasi dari Sudirman anggota Polsek Mawasangka yang melaporkan telah terjadi kondisi membahayakan manusia terhadap satu orang yang hilang saat menjaring ikan di pesisir pantai desa Napa Kabupaten Buton Tengah,”katanya
Lebih lanjut, kata dia berdasarkan laporan tersebut, pada pukul 16.20 wita Tim Rescue Pos SAR Baubau diberangkatkan dengan menggunakan Rescue Car membawa 1 Unit Rubber Boat beserta peralatan pendukung keselamatan lainnya untuk memberikan bantuan SAR.
“Jarak tempuh LKP dengan Pos SAR Baubau sekitar 77 Km dengan Cuaca berawan, tinggi gelombang 0,25 hingga 0,5 meter dan Kecepatan angin 5 hingga 15 knot,”ungkap Aris Sofingi
Dari informasi yang diterima KPP Kendari, Aris Sopingi menjelaskan, kronologi hilangnya korban berawal saat korban melakukan menjaring ikan di pesisir pantai Desa Napa pada pukul 07.00 wita, Rabu 2 Februari 2022.
“Pada tanggal 2 Februari 2022 pukul 07.00 wita korban pergi menjaring ikan di pesisir pantai desa napa.
Kebiasan korban kembali pada pukul 14.00 wita, Tetapi hingga pukul 14.00 Wita korban belum juga sampai dirumahnya. Kemudian pencarian telah dilakukan oleh masyarakat sekitar dan pihak keluarga, Kendaraan roda 2 beserta jaring milik korban ditemukan namun hingga saat informasi ini diterima pencarian korban dengan hasil nihil,”jelas Aris Sofingi (fkn).
Komentar