oleh

Puskesmas Kolakaasi Kembali di tutup,Satu Nakes terkonfirmasi Positif Covid-19

-BERITA-1,349 views

FOKUSKATANEWS.COM.KOLAKA
Puskesmas Kolakaasi Kabupaten Kolaka, terpaksa Kembali ditutup Sementara waktu oleh dinas Kesehatan bersama tim Satgas percepatan dan penanganan Covid-19 Kabupaten Kolaka,

Penutupan dilakukan setelah satu tenaga Kesehatan dipuskesmas tersebut di nyatakan positif Covid-19,” Sabtu (2/1/2021)

Setelah ditutup oleh dinas Kesehatan bersama tim Satgas percepatan dan penanganan Covid-19 Kabupaten Kolaka pada sabtu siang tanggal 2 Januari 2021.

Suasana dipuskesmas Kolakaasi ini terlihat Sepi dan tidak ada pelayanan sama sekali Kecuali Spanduk Pengumuman dari Satgas Covid-19 Kabupaten Kolaka,yang berisi penutupan sementara waktu.

Puskesmas tersebut ditutup setelah satu tenaga kesehatannya dinyatakan Positif Covid-19 saat menjalani Swab test.

Juru bicara Gugus tugas percepatan dan penanganan Covid-19  Kabupaten Kolaka, dr Muh Aris mengatakan penutupan dilakukan guna mengantisipasi penyebaran Covid-19, bagi Kesehatan lainnya serta masyarakat yang membutuhkan pelayanan Kesehatan.

dr Muh Aris menambahkan Kni satu tenaga kesehatan yang dinyatakan positif  Covid-19,tengah menjalani Isolasi disikim, Sementara bagi masyarakat yang membutuhkan pelayanan Kesehatan dapat Mendatangi puskesmas terdekat.

“Satu tenaga kesehatan puskesmas kita karantina di sikim,”tutup dr Muh Aris

 

Laporan : ziqin

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *