oleh

Tamalaki Kongga Momea Sukses Laksanakan Diksar I

-BERITA-2,275 views

FOKUSKATANEWS.COM.KOLAKA-Tamalaki Kongga Momea (TKM) Sulawesi Tenggara (Sultra) sukses melaksanakan Pendidikan Dasar Pertama (Diksar I) yang bertemakan “Membentuk kader Tamalaki yang berbudi pekerti,cerdas,tanggap, dan mandiri dalam melestarikan budaya suku tolaki di Sulawesi Tenggara” yang di laksanakan di Kampung Tua Tambo Uti Desa Baula Kecamatan Baula Kabupaten Kolaka,Sulawesi Tenggara, minggu (16/01/2022).

Dalam kegiatan Diksar I  tersebut yang dilaksanakan sejak tanggal 14 hingga 16 Januari 2022, yang di ikuti sebanyak 80 orang, serta di hadiri langsung oleh Kepala Desa Baula, Camat Baula, Burhanudin (gepeng) Pendiri Tawon, Kamaluddin ST, (perwakilan Dewan pembina), Ketua Umum Tamalaki Kongga Momea Sultra Soni S.S sbg, dan juga Panglima Tamalaki Kongga Momea Sultra Irfan Mex.

Ketua Umum Tamalaki
Kongga Momea Sultra Soni
mengatakan tujuan dilaksanakannya Diksar pertama ini tak lain untuk membentuk kader Tamalaki yang berbudi pekerti,cerdas,tanggap, dan mandiri dalam melestarikan budaya suku tolaki.

“Kami sangat berharap di diksar angkatan pertama ini menjadi langkah awal untuk menjadikan organisasi ini sebagai wadah pepokoasoa dalam Naungan Kalosara Konawe-Mekongga,”Kata Soni saat di temui Media ini, Senin (17/01/2022).

Soni juga berharap kepada seluruh kader TKM Sultra yang baru saja mengikuti  Diksar satu agar mampu bisa menjadi sosok Tamalaki yang mampu dapat melindungi  sukunya (Tolaki), menjaga agamanya dan budaya serta mampu melindungi keluarganya.

“Saya harap jadilah Tamalaki sejati yang berjiwa kesatria, mampu membela agamanya, Negara dan Keluarganya serta mampu menjujung tinggi Adat Istiadat suku Tolaki, serta budayanya,”harapnya.

Sementara itu Saritomo Spd, Msi, selaku Camat Baula, mengucapkan selamat kepada seluruh pengurus TKM Sultra atas terlaksananya Diksar I yang dilaksanakan dengan penuh hikmat.

“Saya ucapkan selamat seluruh Tamalaki Kongga Momea Sultra atas dilaksanakan Diksar pertama dengan penuh hikmat,”ucapnya

Saritomo juga berharap agar seluruh peserta diksar maupun semua anggota TKM Sultra, agar kiranya mampu mengenal sejarah tentang budaya suku tolaki yang ada di Wonua Mekongga, juga mampu bisa melestarikan bahasa Tolaki juga menerapkan dalam lingkungan sekitarnya maupun dalam kehidupan sehari-harinya.

“Saya harap seorang Tamalaki itu harus berjiwa kesatria dalam membela sukunya,melestarikan budayanya dan lainnya,oleh itu Tamalaki juga harus mampu dapat memahami sejarah tentang sejarah leluhurnya di wonua  Mekongga dan paham apa tugas Tamalaki dalam menjaga marwa Kalosara kita,”imbuhnya.

Lebih lanjut, kata Saritomo  kepada seluruh pengurus TKM Sultra khususnya yang ada di Kabupaten Kolaka, agar bisa memberikan contoh yang positif di tengah masyarakat, sehingga  mampu menciptakan kedamaian serta memberikan kenyamanan dalam bermasyarakat.

“Saya juga berharap seluruh pengurus TKM Sultra khususnya yang ada di Wonua Mekongga ini berikanlah  contoh yang baik di tengah masyarakat dan juga Semoga kedepannya TKM Sultra semakin sukses dan semakin bertambah anggotanya sehingga kedepannya akan banyak tumbuh kader-kader baru yang berjiwa kesatria dan menjadi kebangaan khususnya suku Tolaki,”harapnya.

Untuk di ketahui Tamalaki Mekongga Momea (TKM) Sulawesi Tenggara, terbentuk pada hari jumat Tanggal 1 oktober 2021 lalu, yang didirikan oleh Soni S.S sebagai ketua umum dan Irfan Mex sebagai Panglima TKM sultra. (fkn)

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *