oleh

PT Ceria Serahkan Satu Bangunan Puskesmas di Kelurahan Ulu Wolo

-BERITA-64 views

FOKUSKATANEWS.COM.KOLAKA-  PT Ceria Nugraha Indotama (CNI) Bagian CSR Dan PPM bidang Kesehatan menyerahkan bantuan berupa 1 (satu) Bangunan Puskesmas Pembantu (Pustu) untuk Kelurahan Ulu Wolo, Kecamatan Wolo, Kabupaten Kolaka, Sulawesi Tenggara, Rabu.(25/5/2022).

Diketahui penyerahan bantuan bangunan tersebut diserahkan langsung oleh Andareas, selaku perwakilan menajemen PT Ceria Nugraha Indotama.

Mewakili manajemen PT. Ceria Nugraha Indotama H. Muh Arfah Mustafa mengatakan penyerahan satu bangunan Puskesmas Pembantu di Kelurahan Ulu Wolo sebagai bentuk kepedulian dan kerjasama antara perusahaan, pemerintah dan masyarakat yang patut di syukuri.

“Saya menyampaikan banyak terimakasih atas kehadiran semua stakeholder, baik itu pemerintah kecamatan, lurah dan semua elemen masyarakat yang hadir di kegiatan penyerahan satu bangunan Puskesmas Pembantu di Kelurahan Ulu Wolo. Inilah bentuk kepedulian dan kerjasama antara pemerintah masyarakat dan perusahaan yang patut kita syukuri,”ucapnya.

Ia juga mengungkapkan atas terjalinnya komunikasi dan koordinasi yang baik antara pemerintah, masyarakat dan perusahaan, dapat melahirkan kebaikan, program pengembangan dan pemberdayaan masyarakat yang sudah terstruktur  dengan baik, sehingga program CSR/PPM berjalan dengan baik.

“Kami juga menyampaikan terimakasih sebesar-besarnya atas terjalinnya komunikasi dan koordinasi yang baik antara pemerintah, masyarakat dan perusahaan PT Ceria Nugraha Indotama sehingga dapat melahirkan kebaikan, program Pengembangan dan Pemberdayaan Masyarakat sudah terstruktur dari komunikasi dan koordinasi yang sudah terjalin dengan baik sehingga program CSR/PPM berjalan dengan baik, walaupun kami sadari masih ada kekurangan – kekurangan di dalamnya, tetapi ini akan menjadi proses buat kami untuk menuju ke arah yang lebih baik lagi,”ucapnya.

Ia juga berpesan untuk diberikan saran dan masukan untuk kebaikan bersama dan menjaga aset dan perusahaan dengan baik.

“Kami berpesan untuk sering diberikan saran dan masukan untuk kebaikan kita bersama dan mari kita rawat dan jaga aset dan perusahaan ini dengan baik,”kata Muh Arfah Mustafa.

Sementara itu kepala Puskesmas Kecamatan Wolo, Amir Syam mewakili Kepala Dinas Kesehatan Kolaka mengucapkan rasa syukur dan terima kasih atas bantuan yang diberikan oleh PT Ceria Nugraha Indotama sehingga dapat membantu didalam mendekatkan pelayanan kesehatan masyarakat yang ada di Kecamatan Wolo, khususnya di Kelurahan Ulu Wolo.

“Saya mewakili Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Kolaka menyampaikan rasa syukur dan terima kasih sebesar-besarnya atas bantuan yang diberikan oleh PT Ceria Nugraha Indotama sehingga dapat membantu kami didalam mendekatkan pelayanan  kesehatan masyarakat di Kecamatan Wolo terkhusus Kelurahan Ulu Wolo. Selain itu permintaan maaf sebesar-besarnya dari Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten kolaka yang tidak sempat hadir di karenakan ada urusan mendadak di Daerah,”ucapnya

Ia menambahkan bahwa dari sekian banyak puskesmas yang ada di kabupaten Kolaka salah satu dari tiga puskesmas yang di tunjuk untuk melaksanakan program BALUD ( Badan pelayanan Umum Daerah )

“Kami berharap bahwa puskesmas Wolo dapat menghadirkan dokter spesialis dalam waktu tertentu dan Kami juga berharap Puskesmas ini akan dipergunakan sebaik-baiknya, karena bangunn ini sangat membatu di dalam pelayanan kesehatan msyarakat di Kecamatan Wolo,” harap Amir Syam.

Ditempat yang sama Camat Wolo Ilham juga menyampaikan terima kasih sebesar-besarnya atas bantuan berupa 1 bangunan Puskesmas pembantu untuk di Kelurahan Ulu Wolo khususnya di Bidang Kesehatan. Inilah sebagai bentuk tanggung jawab Sosial perusahaan untuk masyarakat.

“Saya selaku pemerintah Kecamatan mengucapkan terima kasih sebesar-besarnya kepada PT Ceria Nugraha Indotama atas bantuan yang diberikan berupa 1 bangunan Puskesmas pembantu untuk di Kelurahan Ulu Wolo khususnya di Bidang Kesehatan. Semua ini sebagai bentuk tanggung jawab Sosial perusahaan untuk masyarakat di lingkar tambang,”ucapnya

Ilham juga mengungkapkan Perusahaan ini sudah banyak memberikan kontribusi untuk masyarakat di Kecamatan Wolo inilah yang harus di syukuri, dan Ia berharap kedepannya juga perusahaan harus selektif didalam tanggung jawab Sosial didalam masyarakat.

“Saya menyampaikan bahwasanya Perusahaan PT Ceria Nugraha Indotama sudah banyak memberikan bantuan untuk masyarakat di Kecamatan Wolo. Inilah yang harus kita syukuri, dan kedepannya juga perusahaan harus selektif didalam tanggung jawab Sosial didalam masyarakat, seperti hari ini harus di publikasikan, baik di media maupun dipasangkan prasasti supaya masyarakat dapat melihat bantuan-bantuan dari PT Ceria Nugraha Indotama,” ungkap Ilham Camat Wolo .**(fkn).

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *