oleh

Laksanakan Safari Ramadhan, Ketua DPRD Salurkan Bantuan Sembako Pada Warga Kurang Mampu

-BERITA-12 views

FOKUSKATANEWS.COM.KOLAKA-Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Kolaka melaksanakan amaliah ramadhan 1444 Hijriah / tahun 2023 Masehi di Desa Huko-huko, Kecamatan Pomalaa, Kabupaten Kolaka, Sulawesi Tenggara, pada senin (3/4/2023).

Dalam kegiatan tersebut di pimpin langsung oleh Ketua DPRD Kolaka Ir Syaifullah Halik di dampingi Sekretaris Dewan (Sekwan), Sairman, turut hadir pula Kepala Dinas Perikanan Kabupaten Kolaka, Bagian Organisasi Setda Kolaka, Dinas Perikanan Kolaka, serta Ka. Kantor Pertanahan Nasional Kabupaten Kolaka dan diikuti oleh Muballigh  DR. Muh. Akbar.

Ketua DPRD Kolaka Ir Syaifullah bersama tim safari ramadhan menyalurkan bantuan sembako kepada warga kurang mampu.

Ketua DPRD Kolaka Ir Syaifullah Halik dalam sambutannya mengatakan bahwa safari ramadhan merupakan bagian dari program rutin yang dilaksanakan setiap tahun oleh Pemerintah Daerah bersama forkopimda.

“Seluruh Komponen Daerah tak terkecuali DPRD Kolaka Mengunjungi Desa-desa dan Kelurahan untuk bersilaturahmi dengan masyarakat. Olehnya itu safari ramadhan ini bagian dari program rutin tahunan yang dilaksanakan oleh Pemerintah Daerah bersama forkopimda Kolaka,”kata Syaifullah Halik.

Ia menjelaskan, safari ramadhan merupakan sebagai sarana untuk meningkatkan tali silaturahmi dan perekat antara pemerintah dan masyarakat.

“Kegiatan ini suatu program kerohanian serta sebagai wujud pendekatan dengan warga Kolaka khususnya warga Huko-huko. Dimana agenda rutin tahunan ini bukan hanya bersifat ceremonial saja, akan tetapi lebih dari itu, melalui moment ini diharapkan dapat mempererat tali silaturahmi,”jelasnya.

Ketua DPRD berharap kepada warga, dibulan suci ramadhan, agar dapat terus meningkatkan keharmonisan, kerukunan hidup antar umat beragama dan toleransi.

“Saya harap kepada masyarakat, di momen bulan suci ramadhan tahun ini, agar kiranya kita terus meningkatkan keharmonisan, kerukunan hidup antar umat beragama dan toleransi,”harap Syaifullah Halik.**(DRT).

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *