oleh

Peringati Tahun Baru Islam 2023, 153 Barisan BKMT Ramaikan Gerak Jalan Indah

-BERITA-16 views

FOKUSKATANEWS.COM.KOLAKA-Sebanyak 153 barisan dari Badan Kontak Majelis Taklim (BKMT) se-Kabupaten Kolaka, ramaikan gerak jalan indah, dalam rangka memperingati 1 Muharram 1445 Hijriyah/2023 Masehi, Rabu, (19/07/2023) lalu.

Dalam rangka memperingati 1 Muharram 1445 H/ 2023 M, Ketua BKMT Hj. Andi Wahidah, S.Pd.,MM yang didampingi Ketua Panitia Hj. Marlina Abu, ST secara resmi melepas barisan gerak jalan indah.

Adapun rute yang lalui para peserta gerak jalan indah, yakni mengambil star di lapangan 19 November Kolaka, menuju jalan Pahlawan,kemudian lanjut dijalan merdeka dan finis di pantai mandra Kolaka atau depan masjid Agung.

Dalam kegiatan tersebut turut dihadiri Bupati Kolaka H. Ahmad Safei, SH.,MH, Ketua DPRD Kolaka Ir. Syaifullah Halik, Forkopimda, Kepala Kantor Kemenag Kolaka Drs. H. Baharuddin, M.Si dan seluruh OPD lingkup Pemkab Kolaka .

Ketua BKMT Kolaka Hj Andi Wahida mengatakan, bahwa peringatan 1 Muharram 1445 H ini, diharapkan mampu menjadi moment yang dapat meningkatkan akhlak budi pekerti terkhusus bagi anak-anak serta menjadikan anak-anak menjadi anak yang berilmu dan bermanfaat bagi agama, nusa dan bangsa .

“Saya harap, dimoment ini semoga dapat meningkatkan akhlak budi pekerti kita terkhusus bagi anak-anak serta menjadikan anak-anak menjadi anak yang berilmu dan bermanfaat bagi agama, Nusa dan Bangsa,”kata Andi Wahida.

Sementara itu, Ketua panitia Marlina Abu mengatakan, bahwa kegiatan tersebut dalam rangka memperingati tahun baru islam 1 Muharram Hijriah/2023 Masehi. Kegiatan Hijratul Rasul ini dinisiasi oleh BKMT Kolaka.

“Jadi inikan kami menandakan dalam rangka memperingati tahun baru islam 1 Muharam H/2023 M. Olehnya itu kegiatan ini tidak satu lomba saja yang kita perlombakan dan ada beberapa lomba lainnya di antaranya seperti Sholawat, doa ceramah dan hafalan ayat,” katanya

Marlina juga menjelaskan, dalam kegiatan tersebut diikuti oleh seluruh pengurus BKMT Kecamatan, Organisasi Wanita,dan majelis taklim se-Kabupaten Kolaka.

“Kegiatan jalan indah ini akan di ikuti seluruh pengurus BKMT Kecamatan dan organisasi wanita serta majelis taklim se-Kabupaten Kolaka,”jelasnya

Ia mengungkapkan, kegiatan ini puncaknya di bulan sembilan dan pihaknya juga akan mengadakan takbir akbar dan sekalian dengan pengumuman pemenang lomba yang digelar oleh BKMT Kabupaten.

“Untuk beberapa lomba itu nanti akan berakhir di bulan sembilan.Selain mengadakan kegiatan Sholawat, kami juga
akan mengadakan takbir akbar. Ya puncaknya itu di bulan sembilan, dan kegiatan seperti ini kami akan melaksanakan rutin setiap tahunnya,”jelas Hj Marlina Abu.***(DRT).

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *