oleh

Mekongga Tradisional Archery Sukses Gelar Panahan Sultra Championship Pertama

-BERITA-3 views

FOKUSKATANEWS.COM.KOLAKA-Komunitas panahan di Kabupaten Kolaka sukses menggelar turnamen Mekongga Tradisional Archery Sultra Championship pertama, yang diikuti ratusan peserta dari berbagai komunitas panahan dari beberapa kabupaten di wilayah Sulawesi Tenggara (Sultra) yang berlangsung selama dau hari 16-17 September, bertempat di Lapangan sepak bola Kongguasa Kolaka kota Kolaka.

Ketua panitia kegiatan Musawir mengatakan, kegiatan lomba panahan tradisional merupakan salah satu olahraga yang sedang diminati oleh para pecinta panahan saat ini.

Sehingga, dengan adanya turnamen tersebut akan semakin meningkatkan animo masyarakat Kolaka untuk mengguluti olahraga panahan tradisional.

” Ini merupakan olahraga sunnah rasul yang sangat dianjurkan dalam agama Islam dan juga merupakan olahraga prestasi yang bisa mengantarkan nama baik daerah bangsa dan negara, di kanca internasional dan semoga dengan semakin banyaknya atlet seperti ini bisa menjadi ajang pencarian bakat atlet-atlet panahan yang bisa mengukir rprestasi.

Dirinya, juga mengapresiasi kepada semua pihak yang telah mendukung, dan memberikan suport serta menyukseskan kegiatan ini, sehingga bisa terlaksana dengan baik.

“Kami juga mengucapkan terima kasih kepada pihak pemerintah yang telah mengizinkan penggunaan lapangan dan memfasilitasi kami dengan banyak kemudahan dan kepada pihak yang telah banyak membantu serta rekan-rekan yang telah membantu dalam penyelenggaraan acara ini,” ucapnya.

Sementara itu, Ketua Persatuan Panahan Indonesia (Perpani) Kolaka H Ismail Bela yang membuka kegiatan tersebut mengapresiasi kepada pihak panitia yang telah menyelengarakan lomba, sehingga dengan lomba tersebut akan meningkatkan prestasi di olahraga khususnya di olahraga panahan di wilayah Kabupaten Kolaka.

Selain itu, akan mencetak para atlet yang siap berkompetisi disetiap iven yang akan diselenggarakan.

“Semoga dengan adanya kegiatan ini akan membangkitkan semangat dan antusias masyarakat untuk mengguluti olahraga panahan dan semoga kegiatan ini akan terus dilaksanakan kedepannya,” pintanya.***(DRT).

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *