FOKUSKATANEWS.COM.KOLAKA-Ratusan simpatisan BerAmal mengawal mengembalikan Formulir Pendaftaran Bakal Calon Bupati dan Wakil Bupati Kolaka Periode 2024 – 2029 di Kantor DPC Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan ( PDI-P ). Kabupaten Kolaka, Sulawesi Tenggara, bertempat di Hotel Sutan Raja Kolaka. Sabtu (20/4/2024).
Dalam pengembalian berkas pendaftaran tersebut diserahkan oleh ketua tim pemenangan BerAmal H. Amir Sahaka dan diterima langsung oleh Ketua DPC PDIP Kolaka Suasana didampingi tim seleksi calon Bupati dan Wakil Bupati Kolaka Periode 2024 – 2029.
Ketua DPC PDI-P Kolaka Suasana mengatakan, bahwa pasangan BerAmal merupakan pasangan yang pertama kali mendaftar di partai PDI-P sebagai pasangan yang sangat kompak yaitu bakal calon Bupati dan bakal calon Wakil Bupati.
”Hari ini bentuk kesyukuran kami, sejak di bukanya Pendaftaran pada 1 April 2024 dan sampai hari ini alhamdulillah sudah masuk kedelapan bakal calon, hari ini pasangan BerAmal yang urutan ke tujuh yang melakukan pendaftaran dan mengembalikan berkas pendaftaran lengkap dengan Bakal calon Bupati Amri Jamaluddin dan Wakilnya Husmaluddin, yang lain baru mendaftar perorangan, yakni ada yang mendaftar Bakal calon Bupati dan juga mendaftar Bakal calon Wakil Bupati,” katanya.
Suasana juga mengungkapkan, dirinya sangat percaya dan yakin bahwa pasangan akronim BerAmal yang menyatakan langsung untuk berpasangan dan serius untuk maju di Pilkada Kolaka di tahun 2024.
“Semua bakal calon yang mendaftar di PDI-P serius maju di Pilkada Kolaka, namun hanya baru pasangan BerAmal yang kami lihat sangat Kompak sekali dan ini salah satu keseriusan BerAmal maju di pilkada 2024, karena di antar langsung ratusan simpatisan dan relawan,” ungkapnya
Suasana menjelaskan, tim penjaringan seleksi Balon Bupati dan Wakil Bupati Kolaka dari Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan bakal menutup pengembalian berkas pada 25 April 2024 mendatang. Selanjutnya untuk seleksi Calon Bupati dan Wakil Bupati akan di laksanakan di Kantor PDI-P Sultra.
“Kami tutup batas pengembalian berkas pada tanggal 25 April 2024 dan selanjutnya untuk diseleksi Calon Bupati dan Wakil Bupati akan di laksanakan di Kantor PDI-P Provinsi Sulawesi Tenggara dan kemudian semua bakal calon akan dilaksanakan Fit and Proper Test,”jelas Suasana usai menerima ratusan simpatisan BerAmal.
Sementara itu, Ketua tim pemenangan pasangan BerAmal H. Amir Sahaka mengatakan, kedatangan Tim BerAmal bersama ratusan simpatisan dan relawan untuk mengembalikan berkas pendaftaran pasangan bakal calon Bupati dan bakal calon Wakil Bupati Kolaka periode 2024–2029, pasangan Amri dan Husmaluddin berjalan lancar dan tertib.
“Hari ini proses pendaftaran pasangan BerAmal pada seketariat DPC Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan ( PDI-P ), Kabupaten Kolaka, betul-betul semuanya berjalan dengan lancar dan tertib. Kami bersyukur karena apa yang kami harapkan sudah ada gambaran dari pihak partai PDI-P dengan dukungan yang penuh untuk bersama-sama dengan BerAmal untuk memajukan Kabupaten Kolaka yang lebih baik untuk kedepannya,”katanya
Menurutnya, pengembalian formulir pasangan bakal calon bupati dan bakal calon wakil bupati Amri dan Husmaluddin mendapat respon baik dari PDI-P
“Tentu didalam proses pendaftaran pasangan BerAmal ini menjadi salah satu penilaian tersendiri bagi PDI-P, karena semua bakal calon Bupati maupun bakal calon Wakil Bupati masih bersifat peribadi atau perorangan,”ujarnya
Amir Sahaka menjelaskan, saat ini tim BerAmal sudah mengambil formulir pendaftaran ada tujuh partai, sementara yang sudah dikembalikan berkas formulir pendaftaran tiga partai.
” Untuk sementara ini baru tiga partai yang kami sudah kembalikan formulirnya, sedangkan formulir yang kami sudah ambil tujuh partai,” jelas Amir Sahaka Ketua Tim Pemenangan BarAmal.***(DRT).
Komentar